SANGATTA- Pembangunan infrastruktur jaringan listrik yang ada dibeberapa Kecamatan disebut anggota DPRD Kutim Agusriansyah Ridwan terus dikebut oleh PT PLN, hal itu menjadi sinyal positif dan sesuai dengan target yang ditetapkan oleh pemerintah daerah jika tahun 2025 mendatang seluruh wilayah di Kutim sudah teraliri listrik.

“Termasuk di Kecamatan Sandaran, tahun ini (2023) ada 4 desa yang pelan-pelan sudah on progres realisasi pembangunannya di tambah wilayah Prupuk dan Tanjung Manis,” ucap Politisi dari PKS ini.

Selain Sandaran, Anggota Komisi D Bidang Kesejahteraan Rakyat DPRD Kutim ini menyebutkan, ada beberapa wilayah di Kecamatan Sangkulirang juga sudah menunjukkan adanya kemajuan pembangunan yang dilakukan oleh perusahaan plat merah tersebut. Tepatnya di desa Kolek, Krayan dan Bilas.

“Jadi kalau lihat skemanya ada yang dikerjakan tahun 2023 dan depan (2024), dan targetnya di tahun 2025 semua wilayah sudah teraliri listrik dengan baik, ” imbuhnya.

Khusus Kecamatan Sandaran, meskipun ada sedikit permasalahan terkait jalur jaringan yang masuk wilayah khusus milik salah satu perusahaan dan lahan milik warga, namun pemerintah daerah terus melakukan koordinasi untuk menyamakan persepsi tentang semangat pembangunannya agar ada kemudahan dalam semua proses pelaksanaan.

“Salah satunya pemerintah melalui Kepala Bagian Sumber Daya Alam (SDA), masyarakat, aparat desa termasuk Koorporate yang memiliki daya untuk digunakan,” pungkasnya. (ADV/G-S08)

Loading