G-Smart.id – Samarinda- Terjadinya penyusutan volume air hingga kering di waduk Telagasari yang berada di Jalan Piere Tendean Gunung Pasir sempat menjadi perhatian warga yang melintas diwilayah tersebut.

Terkait fenomena tersebut Syafruddin Anggota DPRD Kaltim dapil Balikpapan saat ditemui awak media ini di ruang kerjanya dilantai 4 Gedung D Kantor DPRD mengatakan merasa aneh karena sebelum lebaran kondisi air dalam waduk telagasari penuh tapi tiba-tiba kering.

“Memang ada kejadian aneh di waduk telangasari itu, tiba-tiba airnya kering,”ujarnya.

Oleh karena itu Ketua Fraksi PKB DPRD Kaltim Syafruddin meminta kepada Pemkot Balikpapan agar menurunkan tim tekhnis atau tim ahli untuk mengkaji apa penyebab dari langsung keringnya waduk telagasari.

“Harus dicek benar-benar kenapa bisa tiba-tiba seperti itu, jangan sampai terjadi hal tidak  terduga yang bisa menyebakan banjir akibat dari tidak berfungsinya waduk itu,” bebernya.

Lebih jauh Syafruddin mengatakan, dirinya minta Pemkot Balikpapan sesegera mungkin untuk mengambil langkah dan tindakan agar tidak terjadi hal- hal yang tidak kita inginkan.

“Fungsi utama dari pembuatan waduk itu menampung air dan mengantisipasi terjadinya banjir di Balikpapan itu secepatnya diambil langkah kongkrit dan upaya untuk segera diperbaiki,”tutupnya.(ADV/G-S05).

Loading