SANGATTA, BERITA ETAM – Pengurus dan anggota Ikatan Pengusaha Muslim Indonesia (IPEMI) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) melaksanakan kegiatan
Buka Puasa (Bukber) bersama Pengurus Hafidz dan Hafidza di Pesantren Khoirul Ummah, di Jalan Kenyamukan, Sangatta, Jum’at (15/4/2022).

Buka puasa bersama IPEMI Kutim tersebut diikuti Pimpinan Pesantren Khoirul Ummah, Ustadz Anshori dan 35 anak di Pesantren itu, terdiri dari santri putra sebanyak 26 dan santriwati sebanyak 9 orang.

Sebelumnya, Ketua IPEMI Kutim Hj Suraini Makatita dan pengurus lainnya berkeliling melihat kondisi beberapa Pesantren di Sangatta yang masih memerlukan banyak perhatian.

“Kami memilih buka puasa bersama di sini. Karena pesantren ini masih banyak memerlukan perhatian dari berbagai pihak. Semoga dengan kegiatan IPEMI kali ini, mengawali dan dapat mengundang pihak lain untuk memberi perhatian ke pesantren ini, Aamiin”, ujar Asrina Azis sebagai Wakil Ketua IPEMI Kutim.

Ditempat yang sama, Sekretaris IPEMI Kutim, Hj Dewi Ariani Kasim, saat meninjau kondisi bangunan tersebut mengatakan, asrama putri belum tersedia. Sehingga saat ini santri putri masih menggunakan fasilitas salah satu pengurus yayasan Tahfiz ulang Qur’an.

“Insyaallah dalam waktu dekat akan diupayakan (pembangunan) melalui sumbangan beberapa pihak untuk pembangunan dapur yayasan di area belakang Masjid. Karena bangunan dapur yayasan sudah tidak layak di gunakan, kondisi banyak rusak akibat terkena banjir. Sebab bangunan terbuat dari kayu,” ucap Dewi Ariani Kasim.

Sementara itu, Bendahara IPEMI Kutim, Rasmawati mengajak pengurus agar membuat agenda rutin, untuk melaksanakan kegiatan sosial di Pesantren Khoirul Ummah tersebut.

Kegiatan itu, turut hadiri Nyonya Ira dan Nyonya Harni, yang menyatakan diri bersedia bergabung dalam pengurus IPEMI Kutim. Mereka berdua bakal menduduki jabatan sebagai Ketua II, divisi sesuai bidangnya. Keduanya adalah pengusaha-pengusaha muslim yang ada di Kutai Timur.

Untuk diketahui, IPEMI Kutim terbentuk, berdasarkan hasil rapat di Sekretariat IPEMI Kutim Jl Danau Toba, G.House Nomor 226 – Swarga Bara, Sangatta, Rabu (6/4/2022).

Hasil Rapat tersebut, Ketua Umum IPEMI Kutim Suraini Makatita, Wakil Ketua Asrina Aziz, Sekretaris Dewi Ariani Kasim dan Bendahara Rasmawati.

Pengurus IPEMI Kutim ini terdiri dari para ibu-ibu rumah tangga, yang aktif sebagai pengusaha muslim. Diantaranya sebagai pembisnis, wanita karir di berbagai bidang.

Suraini Makatita yakin, IPEMI Kutim kedepan akan lebih berkembang serta dapat meningkatkan kesejahteraan kaum perempuan di Kutim.

IPEMI juga bakal bersinergi dengan berbagai pihak terkait, ternasuk Pemerintah Kabupaten Kutim dalam pelaksanaan program kerja serta pencapaian visi dan misi IPEMI. (etm2)

Loading