SANGATTA – Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah sulaiman mengatakan, momen peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW harusnya dijadikan sebagai pelajaran hidup. Salah satu, perjalanan hidup Nabi Muhammad SAW yang bisa dijadikan teladan adalah beliau adalah pedagang.
“Dalam perjalanan hidupnya, Nabi Muhammad juga seorang pedagang. Siapapun yang membeli dagangannya, bisa menerima berapapun harganya, karena sifat kejujurannya itu,” ucap Bupati Ardiansyah, saat menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H, bersama para pedagang di Pasar Induk Sangatta (PIS) Sangatta Utara, Selasa 19/10/2021.
Kegiatan yang dihadiri para pedagang yang ada di PIS itu, mendatangkan penceramah ustadz Abdurrahman Hafiz, yang merupakan pengasuh Pondok Pesantren Darul Mustofa.
Orang nomor satu di Kutim berharap, di momentum Maulid Nabi SAW 1443 para pedagang yang berada di Pasar Induk, dapat meneladani atau mencontoh sifat dan kejujuran Nabi Muhammad SAW.
Lebih jauh Ardiansyah, meminta pedagang, agar infrastruktur yang telah dibangun pemerintah itu (Pasar Induk) agar dirawat dan dijaga dengan baik. Sebab, Pasar Induk sendiri adalah pasar kebanggaan masyarakat Kutim.
Ditempat yang sama, Kepala UPT Pasar Induk Bohari mengatakan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini mengambil tema “Meneladani Ahlak dan Meningkatkan Cinta kepada Rasulullah”. Dikatakan Bohari, eringatan Maulid memang sudah menjadi agenda rutin dilaksanakan pihkanya.
“Namun, karena pandemi Covid-19, tahun sebelumnya tidak dilaksanakan. Tahun ini dilaksanakan dengan sederhana dan tetap menerapkan protocol kesehatan,” kata Bohari.
Bohari berharap, melalui peringatan Nabi Muhammad SAW tahun ini, bisa memberikan motivasi kepada para pedagang. Disamping itu, sebagai wujud kecintaan kepada Rosulullah serta sebagai pengingat, bahwa dalam setiap usaha harus diimbangi dengan sikap ketakwaan.
Hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Zaini, perwakilan pimpinan Bank BRI, Bank BPD, Asosiasi Pedagang Pasar Induk serta undangan lainnya. (G-S04)