G-Smart.id-Sangatta- Sutomo jabir ST.MT anggota DPRD Kalimantan Timur dapil VI Bontang,Kutim,Berau kembali ke daerah pemilihannya untuk melakukan silahturahmi dan dialog guna menampung aspirasi masyarakat yang nantinya akan dijadikan pokok pikiran anggota DPRD dan disampaikan ke pemerintah provinsi.

Legislator partai kebangkitan bangsa (PKB) ini melakukan reses di jalan santai sangatta selatan kutai Timur, jumat (09/07/2021) dengan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) COVID-19.

Reses ini dihadiri tokoh masyarakat, kelompok tani, kelompok ibu ibu pengajian beserta tokoh pemuda di wilayah ini.

Disesi tanya jawab, Muhammad salah satu perwakilan kelompok tani meminta adanya jalan terhadap TNK untuk dikelola masyarakat dan pemanfaatan lahan yang maksimal.

“Selain itu saya juga merasa perlu adanya pembinaan dan pengawasan pada masyarakat khususnya pada sektor perkebunan dan pertanian,” ujar Muhammad

Sedangkan Endang takmir mesjid Riyadhul jannah mengusulkan mobil ambulance mengingat jumlah warga sekitar sekitar 900 orang dalam 5 RT.

Menanggapi apa yang sudah disampaikan warga, Sutomo mengatakan siap mengakomodir dan menampung semua permintaan usulan dan masukan masyarakat dan tetap berkordinasi dengan OPD terkait.

“Seluruh aspirasi yang disampaikan, baik itu berupa saran, masukan maupun usulan akan dituangkan ke dalam laporan kegiatan reses dan akan disampaikan ke Pemerintah Provinsi untuk ditindaklanjuti,” jelas Sutomo.

Ditambahkannya aspirasi masyarakat yang terhimpun dalam kegiatan reses ini akan menjadi bahan pertimbangan dalam perencanaan pembangunan, agar pada pelaksanaan pembangunan dapat tepat sasaran dan sesuai kebutuhan masyarakat di daerah.(ADV/G-S01)

Baca juga : Reses di Hadapan Guru dan Wali Murid, Sutomo Diminta Peningkatan Sarpras Pembelajaran

Loading