G-Smart.id – Olahraga Futsal semakin berkembang diseluruh nusantara tak terkecuali di Kecamatan Muara Bengkal Kabupaten Kutai Timur (Kutim). Kegiatan positif ini didukung penuh oleh anggota DPRD Kaltim Sutomo Jabir dengan menjadi donatur turnamen Futsal memperingati hari kemerdekaan Di Desa Benua Baru/Desa Persiapan Parianum Kecamatan Muara Bengkal.
Turnamen futsal ini rencananya akan dilaksanakan dengan dua kategori, yaitu futsal junior dengan batas maksimal usia 16 tahun dan futsal senior maksimal usia 17 tahun dan untuk pemain di tiap tim futsal merupakan gabungan 2 (dua) RT.
Sekjen DPAC PKB Muara Bengkal Rudiansyah secara simbolis menyerahkan uang Dari donatur Sutomo Jabir kepada Deni ketua panitia peringatan hari kemerdekaan 17 agustus, Selasa (08/06/2021)
Rudiansyah menyampaikan ucapan terima Kasih kepada anggota DPRD dari PKB Sutomo jabir atas kontribusinya untuk giat 17 agustus di Desa Benua Baru/Desa Parianum Kecamatan muara bengka
“Semoga hal ini akan menambah gairah olah raga di daerah kami,” ucapnya
Sementara itu Sekdes Parianum Petrianto juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada anggota legislatif ini, dirinya mengatakan Sutomo jabir jauh dari provinsi kalimantan timur tetapi masih peduli akan daerah pelosok tanah hulu yang telah ikut berkontribusi menyokong kegiatan yang ada di Desanya.
“Semoga hal ini akan menjadi contoh kepada para legislatif dan tokoh lainnya agar bersinergi dalam pembinaan kegiatan di desa dan dalam memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2021.” ujar Petrianto.
Hal senada juga disampaikan ketua panitia Deni, dikatakannya dari panitia penyelenggara mengucapkn banyak terima kasih kepada Sutomo Jabir, dirinya berharap dengan bantuan dana ini bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk penyelenggaraan acara HUT RI di Desa Benua Baru.
“Mudahan ini juga memberikan semangat bagi pemuda di Desa Benua Baru dan Desa Parianum untuk meningkatkan minat olahraga khususnya cabor futsal.” harap Deni
Sementara di tempat terpisah Sutomo Jabir Sutomo jabir menyampaikan semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, menjadi ajang silaturahmi dan pemersatu generasi muda.
“Semoga kegiatan seperti ini bisa berkesinambungan untuk menyalurkan bakat generasi muda.” ujar politisi muda dari PKB ini.
Sedangkan Ketua DPAC PKB Muara Bengkal Hariyanto,S.Sos berharap dengan adanya event seperti ini sangat berdampak positif, baik untuk kebugaran jasmani dan rohani.
“Kami dari partai PKB selalu hadir di setiap lapisan masyrakat, baik kegiatan agama, olahraga dan kegiatan lainnya dalam rangka memberikan kontribusi yang terbaik untuk daerah kami.” beber Hariyanto. (ADV/G-S02)