Sangatta – Hasil musyawarah daerah (Musda) IV Majelis Dewan Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Indonesia (MD KAHMI) Kutai Timur telah berlangsung dengan lancar, di Hotel Kutai Permai Sangatta, Jumat (10/12/2021) malam.

Empat calon ketua yang terdaftar, akhirnya terjaring melalui musda yang terlaksana dengan kepanitiaan yang dipimpin Dedi Haryadi (ketua), Arham Januzac (sekretaris), dan Aswadi (bendahara).

Berjalannya musda yang dipimpin oleh presidium Imam Sujono Lutfi dkk, menghasilkan kesepakatan bahwa kepemimpinan MD KAHMI Kutim diserahkan kepada Dr H Kasmidi Bulang ST MM untuk kepengurusan periode 2021-2026. Empat calon ketua lainnya mengambil keputusan untuk mundur dari pencalonan.

Setelah resmi terpilih secara aklamasi, Kasmidi Bulang mengatakan, dirinya memberi apresiasi kepada para peserta Musda IV MD KAHMI Kutim, yang memercayakan kepada dirinya sebagai ketua.

“PR kita ke depan adalah untuk menyatukan kembali organ-organ KAHMI ini. Karena saya melihat, kita ini memang kalau berorganisasi kita ngumpul, tapi setelah itu kita nggak lagi,” ucap Kasmidi.

“Mungkin saya ingin menciptakan bagaimana sekretariat itu bisa menjadi wadah, mungkin ramai nanti sekretariat itu jadi tempat berinteraksi. Saya pikir yang pertama selain pembenahan internal, juga sekretariat harus jadi, sehingga nanti menjadi tempat berinteraksi, berdiskusi, mungkin juga menelurkan satu ide kreatif terhadap pembangunan maupun apapun itu yang ada di kabupaten ini,” lanjutnya.

Kasmidi berharap, agar bisa sama-sama berusaha sesegera mungkin melakukan pelantikan kepengurusan yang baru. Agar, setelah itu bisa mengadakan rapat kerja.

“Saya berharap di awal tahun nanti kita ada raker, sehingga program kerja kita bisa ter-skedul dengan baik, satu tahun. Itu salah satu harapan di depan mata yang harus kita laksanakan,” papar lelaki yang juga wakil bupati Kutim itu.

Calon ketua yang mengundurkan diri, yang juga merupakan salah satu kader pertama sekaligus ketua komisariat pertama HMI Cabang Sangatta, Faizal Rachman mengaku, dirinya mengambil keputusan mundur dari pencalonan sebab alasan yang lebih luas.

“HMI Cabang Sangatta ini peran-perannya bisa dimaksimalkan, perlu lembaga KAHMI yang kuat, dan punya kepemimpinan yang kuat juga. Kemarin ada beberapa figur, lalu saya juga mendengarkan masukan dari teman-teman, dan saya memilih mundur untuk menyerahkan ini kepada Kanda Kasmidi Bulang, semoga ini keputusan ketiga saya yang terbaik,” ungkap Faizal.

Dirinya berharap, dengan terpilihnya Kasmidi Bulang, seluruh keluarga besar HMI dan KAHMI di Kutim bisa lebih dimaksimalkan perannya, dan diberdayakan. Untuk kemajuan Kutim.

“Karena kader-kader KAHMI ini luar biasa, sudah dikader melalui LK 1, LK 2, bahkan mungkin ada yang sudah LK 3. Saya rasa potensi ini sayang kalau tidak dimaksimalkan,” ucapnya. (*)

Loading