G-Smart.id-Samarinda – Rencana kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) tingkat SMA pada Juli 2021 mendatang belum mendapatkan persetujuan dari Gubernur Kaltim Isran Noor. Lampu hijau terhadap hal itu pun, belum diberikan dengan pertimbangan kondisi pandemi yang belum benar-benar dapat dipastikan akan terus turun atau tidak.
Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Rusman Yaqub yang banyak mengurusan masalah pendidikan, meminta agar Pemprov Kaltim, membuat langkah simulasi terhadap rencana PTM. Sehingga dapat diketahui sejauh mana tingkat efektivitasnys. Dengan begitu, pemerintah memiliki gambaran yang jelas untuk memutuskan menunda PTM atau tidak.
Menurut Ketua DPW Partai PPP Kaltim ini, jika pun nantinya memang harus dilakukan penundaan kembali, maka setidaknya Pemprov Kaltim dapat memberikan kompensasi kepada masyarakat, terutama kepada para orang tua siswa. Karena bagaimanpun, pelaksanaan PTM dan daring, memiliki output yang sangat jauh berbeda.
“Kalau proses belajar dari rumah masih diperpanjang, maka semestinya pemerintah melakukan perbaikan terhafap mekanisme dan metode pembelajaran saat ini. Harus ada evaluasi menyeluruh atas pelaksanaan pembelajaran online selama setahun terakhir,” pintanya saat dijumpai, Rabu (9/6/2021).
Ketika PTM misalnya kembali ditunda pada Juli mendatang, namun mekanisme dan metode pembelajaran yang dilaksanakan ternyata masih sama, maka itu tidak cukup baik untuk membangun iklim pendidikan yang baik. Termasuk dalam mencetak pelajar yang memiliki mutu dan kualitas SDM yang baik.
“Jangan disuruh diperpanjang, tapi metode belajarnya masih itu-itu saja, ya jadi panjang masalahnya. Saya kira, simulasi PTM yang sudah dilaksanakan di tingkat SD dan SMP bisa diikuti Pemprov Kaltim untuk tingkatan SMA,” usulnya.
Artinya, jika di tingkat SD dan SMP sudah berani melaksanakan simulasi PTM, maka seharusnya di tingkat SMA pun juga sudah dapat melakukan hal itu menurut Rusman. “Kalau SMA dan SMK, itu ranahnya pemprov. Harusnya sih sama. Kan aneh, SD dan SMP berani PTM, masa SMA enggak,” ujarnya. (ADV/G-S06)