SANGATA – Guna mencari bibit atlet muda berbakat di bidang olahraga, khususnya Bola Volley, Koramil 0909-01 Sangatta menggelar Turnamen Volley Danramil 01 Cup Tahun 2023 yang diikuti pelajar setingkat SLTA se Sangatta.
Turnamen tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Kutai Timur Kasmidi Bulang di Lapangan Bola Volley di Jalan Jenderal Sudirman, Desa Sangatta Utara, Kecamatan Sangatta Utara.
Turut hadir pula Ketua DPRD Kutai Timur Joni, Danramil 0909-01 Sangatta Kapten Inf Arif Safardiyatno, Pasipers Kodim 0909/KTM Kapten Inf Iman Nawawi,Kapten Laut Didik, Kapolsek Sangatta Utara Iptu Rizal, Ketua KONI Kutim Rudi Hartono, Camat Sangatta Utara Hasdiah serta undangan lainjnya.
Ditempat itu, Wabup Kasmidi Bulang sangat mengapresiasi gebrakan yang dilakukan Kodim 0909/KTM. Setelah beberapa waktu lalu menggelar Dandim Festival Award, kini kembali menggelar Turnamen Danramil Volly 01 Cup 2023.
“Saya yakini akan tumbuh bibit-bibit handal cabang Bola Volly di turnamen ini,” ujar Kasmidi.
Orang nomor dua di Pemkab Kutim menambahkan, untuk pengembangan olahraga di Kutim, di tahun 2023 ini Pemkab Kutim menganggarkan kurang lebih Rp 15 Miliar.
“Ini semua kita alokasikan untuk semua Cabang Olahraga (Cabor), tujuannya agar semua Cabor hidup (melakukan pembinaan), begitu juga Perangkat Daerah (PD) terkait,” beber Kasmidi.
Dirinya mengatakan, Dinas Pendidikan juga sudah disupport. Ada sekolah yang lahannya tidak terpakai atau bangunannya kurang layak akan dibangunkan pendopo.
“Pendopo itu dipakai salah satunya untuk kegiatan olahraga,” terangnya.
Tak lupa Kasmidi mengucapkan terimakasih kepada club-club yang telah membina anak-anak, dari kecil, remaja hingga dewasa.
“Harapannya nanti bisa membawa harum nama Kutai Timur. Mau di cabor apa saja silakan,” ucapnya.
Lebih jauh Kasmidi mengatakan, di 2026 mendatang akan kembali di gelar Porprov di Kabupaten Paser yang bakal menjadi tuan rumah. Oleh karenanya, dengan dimulainya pembinaan sejak dini seperti turnamen Bola Volly itu, diharapkan dapat membangun olahraga di Kutim.
“Kepada semua insan olahraga di Kutim, mari kita dorong olahraga kita, pemerintah dengan APBD yang cukup akan memberikan support untuk kegiatan olahraga. Tahun ini kita juga akan membangun lapangan Volly yang layak, begitu pun cabor-cabor lain,” pungkasnya.
Sementara itu Danramil 0909-01 Sangatta Kapten Inf Arif Safardiyatno mengatakan, Turnmen itu pesertanya terdiri dari para pelajar tingkat SLTA yang diikuti oleh 11 tim putra dan 7 tim putri.
Ia menamabhakn, turnamen tersebut sebagai wadah mencari bibit bibit pemain Bola Volley usia muda, yang di harapkan nantinya dapat membawa nama daerah maupun tingkat nasional bahkan tingkat internasional,” ucap Danramil saat pembukaan turnamen tersebut.
“Ini juga sebagai ajang silaturahmi dan pengenalan bagi pemain muda, kepada rekan-rekannya yang kemungkinan jarang bertemu, melalui turnamen inilah pemain muda tersebut dapat berkomunikasi dengan rekan seusia mereka,” tuturnya.
Disamping itu, lanjutnya juga meningkatkan kebugaran dan meningkatkan stamina tubuh para pemain usia muda serta memperkuat kemanunggalan TNI rakyat yang mana bahwasanya TNI dari rakyat untuk rakyat. (G-S02/Sugi).