Samarinda – G-Smart.id – Dalam Rapat Dengar Pendapat ( RDP ) antara komisi III DPRD Kalimantan Timur (DPRD) dan Dinas Energi Sumber Data Mineral (ESDM) di Gedung DPRD Prov Kaltim Gedung E Lt 1 selasa (22/03/2022) Sutomo Jabir kembali menagih janji Pemerintah Provinsi untuk mempercepat pemenuhan listrik di wilayah pedalaman.

Salah satu yang menjadi penegasan adalah Pembangunan PLTS Terpusat di Desa Tanjung Mangkaliat Sandaran Kabupaten Kutai Timur (Kutim) . Alasannya adalah karena pada saat reses di desa Tanjung Mangkaliat terungkap oleh masyarakat bahwa mereka belum menikmati listrik.

”Kita terus dorong karena kebutuhan utama dan sudah pernah direncanakan di bangun disana,”ucap Tomo sapaan akrabnya.

Ketika ditanya kapan pembangunannya, Sutomo menjelaskan bahwa pembangunan PLTS Tanjung Mangkaliat sudah masuk rencana pembangunan tahun 2023.

”Mohon bersabar karena baru bisa dianggarkan tahun depan semoga tidak ada perubahan,” beber Sutomo.

Dirinya juga menjelaskan bahwa beberapa daerah lainnya yang tidak terjangkau PLN akan terus dimaksimalkan Dinas ESDM Kaltim sesuai kondisi keuangan. (G-S01)

Loading