SANGATTA – Lembaga Amil Zakat (LAZ) Sinergi Kutai Timur (Kutim) bersama Komunitas Nasib Baik yang didukung oleh DKM PAMA dan PT PAMA membagikan 100 paket santunan dan uang Rp.350.000 kepada anak yatim dan dhuafa, 200 mushaf Al-Qur’an, meja ngaji dan 100 paket sembako gratis di Gedung Serba Guna Kecamatan Sangkulirang.

Kegiatan tersebut yang di gelar pada 3-4 Desember 2022 dengan tajuk“Gebyar Tebar Kebaikan Tahun 2022” ini, selain dimeriahkan oleh Kampung Dongeng, juga dirangkai dengan pelayanan cek kesehatan dan sosialisasi keluarga sehat dan stunting

Acara ini dibuka oleh Agusriansyah Ridwan Ketua Bapemperda DPRD Kutai Timur dan turut dihadiri Muhidin perwakilan Camat Sangkulirang, tokoh masyarakat, para anak yatim dan dhuafa serta undangan lainnya.

Di tempat itu, Ketua Panitia Muhammad Fikri Gozali mengatakan LAZ Sinergi bersama Nasib Baik telah melaksanakan kegiatan BERANI BERBAGI di 10 kecamatan yang ada di Kutai Timur.

“Kegiatan ini sudah di 10 Kecamatan, Insyaallah kegiatan ini akan terus bertambah. Hal ini dilakukan sebagai upaya menebar kebermanfaatan lebih luas dan merata di Kutai Timur,” ujarnya.

Dirinya menambahkan, kesuksesan agenda ini sehingga dapat terlaksana karena izin Allah SWT, serta doa dan dukungan dari berbagai pihak. Sehingga, kebermanfaatan dan kebaikan dapat ditebarkan lebih luas.

Di hari pertama, LAZ Sinergi bersama Komunitas Nasib Baik membagikan santunan kepada 100 anak yatim dan dhuafa yang bersekolah di 12 sekolah berbeda yaitu SD 003 Sangkulirang, SD 006 Sangkulirang, SD 007 Sangkulirang, SD 001 Sangkulirang, SD 016 Sangkulirang, SD 012 Sangkulirang, SD 017 Sangkulirang, SDI Al-Irsadiyah, TK ABA 1 Sangkulirang, TK Pembina Negeri 1, TPA Al-Firdaus, dan MIN 1 Sangkulirang.

Selanjutnya acara dimeriahkan dengan cerita dongeng dari Komunitas Kampung Dongeng Sangatta dan kegiatan kreatifitas bersama anak-anak yatim dan dhuafa. Disamping itu, orang tua/wali melaksanakan cek kesehatan di stand kesehatan yang telah tersedia secara gratis.

Tak hanya sampai disitu, kegiatan berlanjut dengan membagikan 200 Al-Qur’an dan meja mengaji kepada 11 TPA di Kecamatan Sangkulirang yaitu Ar-Rahmah, Al-Iman, Al-Firdaus, Nurul Jadi, Sirajul Islam, Sirathal Mustaqim, Al-Muslimun, Nurul Hikmah, Al-Ihsan, Muli Al-khair dan Al- Amin.

Dihari berikutnya, Minggu.4 Desember 2022, dilaksanakan sosialisasi keluarga sehat dan stunting oleh Ketua TP PKK Kutim Hj. Siti Robiah dan Nurika Nugraheni, S.Psi ketua PUSPAGA Kutim. Dalam sosialisasi ini nampak para peserta terlihat sangat antusias dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada pemateri.

Ketua TP PKK Kutim Hj. Siti Robiah.

Untuk di ketahui Kegiatan ini sebagai wujud mendukung program pemerintah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat dan diharapkan dapat mengentaskan permasalahan kesehatan di Kutim terutama mengenai masalah stunting melalui parenting keluarga.

Acara Gebyar Tebar Kebaikan ditutup dengan membagikan 100 sembako gratis kepada peserta sosialisasi yang membutuhkan. (*/G-S02)

Loading