SANGATTA- Prabowo Subianto secara resmi mengumumkan Putra pertama presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka untuk maju mendampinginya sebagai calon Wakil Presiden pada Pemilu serentak yang akan di gelar pada tahun 2024 mendatang.

Kabar tersebut langsung di sambut dengan gembira oleh seluruh kader partai Gerindra, tidak terkecuali oleh Ketua DPC Gerindra Kutim dr Novel Tyty Paembonan.

“Saya yakin di pilihnya mas Gibran bukan tanpa alasan yang jelas dan pertimbangan yang sangat matang, Bahwa pak probowo perlu di damping seorang anak muda yang akan menjadi penerus tongkat estafet kepemimpinan untuk pembangunan negeri kita tercinta ini,” ujarnya.

Konsep pembangunan yang diusung oleh Prabowo Subianto, menurut pria berkacamata ini sudah sangat jelas, yakni Indonesia maju 2045, yang menjadi tonggak baru pembanguan berkelanjutan yang harus di teruskan oleh sosok anak muda yang memiliki genetika pemimpin, dan dirinya menyebut sosok anak muda yang akrab di panggil mas Wali (Gibran) menjadi pilihan tepat untuk meneruskan perjuangan tersebut.

“Tidak semua orang memiliki hal itu (genetik memimpin), dan itu perlu di catat,” ujarnya tegas.

Hal lain yang tidak bisa dipungkiri, saat ini, berdasarkan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) golongan anak muda mendominasi mencapai 52 persen dari jumlah keseluruhan jumlah pemilih dalam pemilu serentak yang akan di mulai pada Februari 2024 mendatang. Tentunya, mereka sebagai generasi yang akan melanjutkan pembangunan negara ini memerlukan sosok yang mampu membawa bangsa ini maju dan berkembang.

“Jadi untuk memuluskan langkah kami mengantarkan,jadi seluruh jajaran di tubuh partai se Indonesia di kumpulkan dalam Rapimnas oleh dewan pusat, mulai dari DPD hingga tingkat terbawah yakni anak ranting partai, terkait komitmen untuk mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka untuk maju menjadi calon Presiden dan Wakil Presiden dari partai Gerindra,” pungkasnya. (G-S08)

Loading