SAMARINDA – Fungsi Badan Permusyawaratan Desa (BPD) merupakan partner Pemerintah Desa sehingga memiliki tugas yang tidak kalah penting dalam mensukseskan penyelenggaraan pemerintah, sehingga sangat penting dilakukan upaya meningkatkan kapasitas penyelenggaraan pemerintahan Desa sebagai anggota BPD.
Hal tersebut disampaikan Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman saat membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Anggota BPD se Kutim, minggu (8/10/2023) di Balroom Hotel Mercure Samarinda.
“Saya minta DPMDes untuk meningkatkan kapasitas BPD dilakukan setiap tahun untuk menjadi bekal dalam menjalankan tugas,” pesan Bupati Ardiansyah.
Hal itu dilakukan, sambungnya, seiring berkembang pengetahuan dan teknologi, pengetahuan peraturan perundang-undangan harus terus dikembangkan dan memahaminya.
“Objek pembangunan ada di desa, oleh karena itu peningkatan kapasitas menjadi sebuah keniscayaan, saya minta manfaatkan Bimtek ini dengan sebaik-baiknya untuk mendapatkan informasi atau ilmu dalam menjalankan tugas,” ujarnya.
Sebelumnya Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMDes) Yuriansyah menyampaikan melalui kegiatan ini, anggota BPD diharapkan dapat memahami perannya sebagai lembaga di Desa yang melaksanakan fungsi Pemerintahan Desa, agar dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik di Desa.
“Peserta Bimtek sebanyak 535 peserta yang terdiri dari anggota BPD dari 139 Desa se Kutim,” tutur Yuriansyah.
Dirinya memgatakan pada bulan Mei 2023 yang lalu juga telah dilaksanakan pelaksanaan Bimtek serupa, namun karena keterbatasan anggaran hanya mampu untuk 417 orang peserta sehingga masih ada anggota BPD yang belum memperoleh peningkatan kapasitas.
“Menyikapi hal tersebut maka Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa pada anggaran perubahan Tahun 2023 ini mengalokasikan kembali anggaran untuk melaksanakan kegiatan Bimtek Peningkatan Kapasitas Anggota BPD agar semua anggota BPD seKabupaten Kutai Timur dapat melaksanakan tugas dan fungsinya secara optimal,” ucapnya
Bimtek Peningkatan Kapasitas Anggota BPD ini dilaksanakan pada 8 – 11 Oktober 2023 dengan menghadirkan narasumber dari Balai Besar Kemendagri. (G-S02)