SANGATTA, – Ditengah demo, anggota Polres Kutim Bripka Irantau luangkan waktu baca Al-Quran. Bagi seorang muslim, ramadan membawa berkah tersendiri. Begitulah yang dilakukan salah satu anggota Polres Kutim, Bripka Irantau.

Disela-sela audensi antara Wakil Bupati Kutim didampingi unsur pimpinan DPRD Kutim dengan mahasiswa, di depan sekretariat DPRD Kutim, siang tadi. Terlihat, Bripka Irantau menyempatkan diri untuk membaca Al-Quran.

Hal ini disebabkan, bulan Ramadan di dalamnya diyakini penuh berkah dan kebaikan.

Umat Islam akan berlomba-lomba untuk meraih pahala sebanyak-banyaknya.

Selain ibadah puasa yang wajib hukumnya, pahala lebih besar dari hari biasa berlaku untuk semua amal ibadah selama bulan Ramadan. Satu di antara amal ibadah itu adalah membaca Al-Qur’an.

Ditengah Demo, Anggota Polres Kutim Bripka Irantau Luangkan Waktu Baca Al-Quran

Selain berpahala, membaca Al-Qur’an akan mendekatkan diri dan membawa ketenangan bagi yang mengamalkannya.

Berikut keutamaan membaca Al-Qur’an yang dikutip dari laman resmi Kementerian Agama (Kemenag) dan NU Online.

1. Pahala berlipat ganda

Membaca Al-Qur’an umat Islam bisa mendapatkan pahala yang berlibat ganda.

Rasulullah SAW bersabda, “Siapa saja membaca satu huruf dari Kitabullah (Al-Qur’an), maka dia akan mendapat satu kebaikan. Sedangkan satu kebaikan dilipatkan kepada sepuluh semisalnya. Aku tidak mengatakan alif lam mim satu huruf. Akan tetapi, alif satu huruf, lam satu huruf dan mim satu huruf,” (HR. At-Tirmidzi).

Sementara bagi umat Islam yang belum lancar dalam membaca dan mengkhatamkan Al-Qur’an, Allah SWT tetap berikan dua pahala.

2. Memberi syafaat di hari kiamat

Kemuliaan akan datang bagi orang-orang yang rutin membaca dan mengamalkan Al-Qur’an.

Tak hanya di dunia, Al-Qur’an juga dapat menjadi penolong bagi para pembacanya di hari kiamat kelak.

Dari Abu Amamah ra, aku mendengar Rasulullah SAW bersabda, “Bacalah Al-Qur’an, karena sesungguhnya ia akan menjadi syafaat bagi para pembacanya di hari kiamat.” (HR. Muslim)

3. Dikumpulkan di surga bersama Malaikat

Hal itu sebagaimana sabda Nabi SAW berikut:

“Orang yang membaca Al-Qur’an dan ia mahir membacanya, maka kelak ia akan bersama para malaikat yang mulia lagi taat kepada Allah.” (HR. Bukhari Muslim)

4. Diangkat derajatnya oleh Allah SWT

Membaca Al-Qur’an dapat meningkatkan derajat kita di mata Allah.

Dari Umar bin Khatab ra. Rasulullah saw. bersabda,: “Sesungguhnya Allah SWT. akan mengangkat derajat suatu kaum dengan kitab ini (Al-Qur’an), dengan dengannya pula Allah akan merendahkan kaum yang lain.” (HR. Muslim). (G-S012)

Loading