Sangatta, G-Smart.id – Pengurus Kerukunan Warga Soppeng (KKS) telah resmi dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) KKS Prof. Dr. dr.H. Syarifuddin Wahid, Ph. D. Sp. PA (K). Minggu, (31/10/2021) sore di ruang Meranti Kantor Bupati Kutim.

Tampak hadiri diacara ini Bupati Kutai Timur H. Ardiansyah Sulaiman, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak, Wabup Kutim Kasmidi Bulang, Forkopimda serta tamu undangan lainnya.

Setelah dilakukan pelantikan dan pengukuhan pengurus KKS Kutim dilanjutkan dengan penyerahan bendera pataka oleh Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak kepada Ketua KKS Kutim Mastan Muhasan di atas panggung.

Dalam sambutannya Ketua KKS Kutim Mastan Muhasan usai dilantik menyampaikan semoga dengan dilantiknya pengurus KKS Kutim dapat menjalin Komunikasi dengan seluruh warga Soppeng di Kutim dengan baik dan menjalin sinergi dengan berbagai pihak.

“DPD KKS Kutim hadir untuk menyatukan semangat, membantu dan memberikan kontribusi untuk menyongsong Kutai Timur Sejahtera Untuk Semua,” ujar Mastan.

Sementara itu Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman saat memberikan sambutan mengajak keluarga besar KKS dan seluruh paguyuban yang ada di Kutim untuk saling bahu membahu dan bersatu membangun Kutim lebih baik lagi di masa mendatang.

“Melalui momentum pelantikan ini diharapkan kepengurusan KKS hendaknya berkontribusi positif dalam mengatasi berbagai permasalahan sosial pembangunan di Kutim bersama paguyuban lainnya,” kata Bupati Kutim.

Ditemui usai acara Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak mengatakan dirinya berharap warga Soppeng yang Ada di sini (Kutim) punya kontribusi nyata, karena hal ini sangat dibutuhkan NKRI tercinta.

“Dimana pun kita berada, tidak mengenal tempat harus sama-sama membangun, khususnya warga Soppeng yang Ada di Kutim dan kontribusinya harus nyata,” himbau Kaswadi.

Bupati Soppeng ini merasa terkesan saat berada di Kutim, dirinya mengaku menikmati kondisi alamnya, baik alam pegunungannya maupun lautnya saat mengikuti Latihan Bersama (Latber) Komunitas Trail Kutai Timur (Kutim), Minggu (31/10/2021) pagi didampingi Wabup Kutim Kasmidi Bulang dan crossers lainnya.

Acara ini juga di rangkai dengan bertukar cinderamata antar Pemkab Kutim dan Pemkab Soppeng. Dalam pelantikan ini Mustan Muhasang sebagai Ketua Umum KKS Kutim, kemudian Ahsan Zainuddin menjabat sekretaris umum dan Fifi Sumianti sebagai bendahara umum. G-S02).

Loading