G-Smart.id – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menggelar tahapan musyawarah cabang (Muscab) yang akan digelar serempak se-Kalimantan Timur (Kaltim) pada 13 Maret 2021 di Samrinda.
Pra Muscab PKB Kutim digelar di gedung aula ponpes Aura Panca Bhakti / masjid keramat JL A.Wahab Syahrani km 3,5 Sangatta Utara yang dibuka langsung oleh Dewan Syuroh PKB Kutim KH. Mohammad Adam Senin (8/3).
Dalam sambutannya, KH. Mohommad Adam berharap agar pra muscab ini bisa menyusun program dan strategi untuk penguatan PKB ke depan.
Adapun yg hadiri dalam Pra Muscab PKB Kutim jajran pengurus dewan syuro dan tanfizd DPC PKB Kutim serta Ketua PAC Se Kutim.
“Target Pemilu 2024 kursi PKB di DPRD Kutim harus bertambah mininal 5 Kursi atau 1 Fraksi,” ujar KH. Mohammad Adam.
Lebih Lanjut KH. Mohammad Adam mengapresiasi kinerja Drs. Sobiri Bagus selaku Ketua DPC PKB Kutim.
Setelah pembukaan agenda Pra Muscab dilanjutkan dengan pembacaan LPJ DPC PKB Kutim oleh Drs. Sobirin Bagus, MM .
Dalam pemandangan umum PAC selaku peserta Pra Muscab menerima secara aklamasi LPJ Pengurus DPC PKB Kutim dan merekomendasikan kepada DPP PKB agar Drs. Sobirin Bagus, MM ditetapkan kembali selaku Ketua PKB Kutai Timur masa bakti 2021-2026.
Ketua PAC Kecamatan Muara Wahau Giman dalam pemandangan umumnya mengatakan, PKB Kutai Timur mengalami kemajuan walaupun Pileg 2019 yang lalu hanya mampu mendapatkan 1 Kursi dan 1 Kursi Untuk DPRD Kaltim saat dipimpin oleh Drs. Sobirin Bagus, MM.
“Atas dasar itu kami merekomendasikan melalui forum Pra Muscab ini agar beliau di tetapkan kembali oleh DPP PKB menjadi ketua PKB Kutim selanjutnya,” kata Giman.
Sementara Ketua Panitia Pra Muscab PKB Kutim Muhyiddin mengatakan dalam agenda tersebut telah dibentuk tim formatur untuk menyusun struktur DPC PKB Kutim.
“Adapun Struktur yang telah disusun Tim Formatur Drs. Sobiri Bagus, MM Sebagai Ketua, Muhyiddin Mf sebagai sekretaris dan Mochammad Khoirul Faizin Sebagai Bendahara.” tutupnya. (G-S05).