Peningkatan Drainase di Samarinda Kota Mendesak untuk Cegah Banjir

SAMARINDA – Kondisi sistem drainase yang buruk di Jalan Jenderal Gang 4, RT 7, Kecamatan Samarinda Kota, mendapat sorotan dari Wakil Ketua DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis. Warga setempat menyampaikan kekhawatiran mereka terhadap kapasitas drainase yang tidak mampu menampung air saat hujan turun, seringkali mengakibatkan banjir yang merendam lingkungan.

“Setiap kali hujan lebat, daerah ini langsung tergenang. Kondisi drainase sangat memprihatinkan dan memerlukan tindakan segera dari pemerintah,” ujar Ananda. Ia menambahkan, warga telah lama mengeluhkan masalah ini dan berharap pemerintah segera melakukan pengerukan serta perbaikan saluran air.

Menurut Ananda, perbaikan drainase harus segera dilaksanakan untuk mengatasi masalah banjir yang kerap terjadi. “Kami mendesak pemerintah untuk mengambil langkah konkret, termasuk pengerukan sedimentasi yang sudah lama tidak dilakukan, sehingga kapasitas saluran air dapat meningkat,” ungkapnya.

Sebagai Wakil Ketua DPRD, Ananda berkomitmen untuk mendorong pemerintah daerah dalam memprioritaskan perbaikan infrastruktur ini. “Keselamatan dan kenyamanan warga adalah prioritas. Ini adalah masalah yang harus kami selesaikan bersama dengan pemerintah,” kata Ananda.

Upaya ini diharapkan akan mengurangi risiko dan dampak banjir di Samarinda Kota, meningkatkan kualitas hidup masyarakat, serta memastikan bahwa masalah serupa dapat dihindari di masa mendatang. “Saya akan memastikan bahwa inisiatif ini menjadi prioritas dalam agenda pembahasan anggaran berikutnya,” tegas Ananda. (ADV/GS-M)

Loading