G-smart.ID – Sangatta. Diskusi Perdana sejumlah pengurus dan anggota Kerukunan Keluarga Wajo (KKW) PATTIROSOMPE Kutai Timur dengan Plt. Bupati Kutai timur H. Kasmidi Bulang, ST. MT berlangsung di kediaman Plt. Bupati Kutai Timur pada hari Kamis.(6/8/2020) dengan membawa sejumlah agenda kegiatan kerukunan keluarga Wajo kedepan serta melaporkan hasil kegiatan yang telah dilaksanakan.
Plt. Bupati Kutai Timur H. Kasmidi Bulang dalam sambutannya menyambut baik kedatangan pengurus dan anggota kerukunan keluarga Wajo, beliau sangat mengapresiasi terhadap paguyuban-paguyuban yang ada di Kutai timur yang tentunya selalu ingin bersinergi dengan pemerintah.
“Kerukunan keluarga Wajo ini salah satu kerukunan yang begitu aktif melakukan komunikasi dengan pemerintah ” jelasnya
Ditemui seusai pertemuan ketua Kerukunan keluarga Wajo H. Sukiman menuturkan bahwa agenda pertemuan malam ini adalah pertemuan perdana selama H. Kasmidi Bulang menjabat sebagai Plt. Bupati, kegiatan ini bertujuan agar kerukunan keluarga Wajo lebih mendapatkan perhatian dari pemerintah dan kedepannya akan mensinergikan progam pemerintah terhadap program – program yang nanti nya akan di laksanakan oleh kerukunan keluarga Wajo PATTIROSOMPE Kutai Timur.
“Di tahun politik ini Kerukunan keluarga Wajo sangat terbuka dengan siapa pun”. ujarnya kepada tim G-Smart (G-S01)